Polsek Plampang Gelar Patroli Bluelight, Ciptakan Rasa Aman dan Himbau Remaja Jauhi Aktivitas Kriminal

    Polsek Plampang Gelar Patroli Bluelight, Ciptakan Rasa Aman dan Himbau Remaja Jauhi Aktivitas Kriminal

    SUMBAWA, NTB - Personel piket Polsek Plampang, jajaran Polres Sumbawa, melaksanakan patroli malam untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Plampang, Jumat (03/01/25).

    Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan himbauan kepada masyarakat, khususnya kaum remaja, untuk tidak terlibat dalam kenakalan remaja yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain, serta mengingatkan mereka untuk tidak melanggar hukum.

    Kapolsek Plampang, IPTU Harirustaman, SH, menjelaskan bahwa patroli malam dengan menggunakan lampu biru atau blue light ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak pidana dengan mengurangi niat dan kesempatan bagi pelaku kejahatan. Selain itu, patroli ini juga diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat di wilayah hukum Polsek Plampang.

    “Patroli malam ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menjaga situasi aman dan kondusif. Kami juga menghimbau kepada para pemuda dan masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menyimpan kendaraan roda dua atau sejenisnya, pastikan selalu di tempat yang aman untuk menghindari potensi tindak kriminal, ” ujar Kapolsek Plampang.

    Selain itu, dalam patroli tersebut, personel juga memberikan pesan penting kepada pemuda agar tidak terpengaruh oleh narkoba, minuman keras, serta pergaulan yang tidak sehat yang dapat merusak masa depan mereka.

    Kepada para remaja, Polsek Plampang mengingatkan untuk menjauhi hal-hal yang dapat membawa mereka pada perbuatan yang melanggar hukum. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Tercyduk Tengah Bawa Sabu, Polsek Alas Amankan...

    Artikel Berikutnya

    Cegah Kecelakaan Lalu Lintas, Sat Lantas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Satgas Ops Damai Cartenz : Isu Pengungsian di Distrik Oksop Adalah Tidak Benar
    Kasum TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 97 Perwira Tinggi TNI dan Pimpin Sertijab Jajaran Balakpus Mabes TNI
    Dirresnarkoba Polda NTB Gelar Malam Pengantar Tugas, Sambut Pejabat Baru Kombes Pol. Roman Semaradhana Elhaj
    Wakil Kepala Perwakilan RI Cairo Sambut Kedatangan KRI Sultan Iskandar Muda-367 di Mesir

    Ikuti Kami